News  

IHIP Aktif Dorong Pengembangan Kualitas Pendidikan di Morowali

IHIP
Para siswa serius mengikuti pelatihan yang digelar oleh IHIP atau PT BTIIG di Morowali. / Ist

ReferensiA.id- Indonesia Huabao Industrial Park (IHIP) atau PT Buashao Taman Industry Invesment Group (BTIIG) terus menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) untuk mendorong kualitas pendidikan di Kecamatan Bungku Barat, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah.

CSR yang bertajuk IHIP Youth Empowering Chambers (IYEC) itu dimulai di SMKN 2 Bungku Barat di Desa Ambunu, Morowali, Rabu 8 November 2023, merupakan program CSR unggulan IHIP yang merupakan program pengembangan diri untuk para siswa.

“Ini bukti nyata bahwa kehadiran BTIIG atau IHIP di tengah-tengah masyarakat Morowali berkomitmen penuh untuk selalu memberikan yang terbaik, salah satunya adalah peningkatan kualitas dan mutu pendidikan di area sekitar industri,” ungkap External Manager Indonesia Huabao Industrial Park Cipto Rustianto dalam keterangannya, Sabtu 11 November 2023.

Menurut Cipto, materi pelatihan kali ini adalah problem solving, dimana melalui sesi ini diharapkan mampu membiasakan siswa untuk berpikir sistematis, mampu mencari jalan keluar terhadap situasi yang dihadapi, belajar menganalisis suatu masalah dari berbagai aspek, mendidik siswa percaya diri, serta mendidik siswa untuk berpikir dan bertindak kreatif.

Baca Juga:  Menunggu Izin, PT Vale, Huayou dan Huali Targetkan 60.000 Ton Nikel Bahan Baku Baterai Kendaraan Listrik

Salah satu peserta IYEC Problem Solving SMK 2 Bungku Barat, Nur Azizah, mengatakan sangat senang bisa mengikuti program itu. “Karena membantu saya untuk memacu kreatifitas saya untuk berpikir jauh ke depan dan selalu mencari solusi terhadap sebuah permasalahan,” katanya.

Sementara kurikulum IYEC sendiri sedang diujicobakan kepada kurang lebih 100 anak siswa, bekerja sama dengan SMKN 2 Bungku Barat di Kabupaten Morowali.

Baca Juga:  Segera Daftar, Ada Lowongan Kerja PT Vale Khusus Masyarakat Morowali Dibuka Hingga 16 Januari 2023

Sedikitnya ada 3 kompetensi dasar yang dilatih dalam program IYEC ini, dan akan difokuskan kepada kompetensi yang saat ini dibutuhkan secara global, mulai dari komunikasi efektif melalui program Impactful Public Speaking, yaitu pelatihan kepercayaan diri saat berkomunikasi seperti presentasi, hingga keterampilan menulis serta menyampaikan pendapat dan menghargai pendapat orang lain.

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *