Terdapat pula New Illuminating Start/Stop Button yang memberikan kenyamanan bagi pengemudi saat mengoperasikan mesin kendaraan, bahkan dalam kondisi gelap.
Dari segi hiburan, All New Avanza kini menghadirkan New 9 Inch Dynamic Audio Head Unit (1,5 G) dengan kemampuan menjadi fasilitas hiburan terbaik yang juga dapat dihubungkan dengan radio, USB, dan Bluetooth.
Selain itu, All New Avanza juga hadir dengan fitur New Tilt Telescopic Steering with Audio & MID Switch (1,5 G) untuk memudahkan pengaturan posisi kemudi, audio, dan MID melalui sentuhan sederhana di sisi setir.
Kabin All New Avanza memanjakan pengemudi dan penumpang dengan sentuhan fitur modern dan berkelas.
Di era modern ini, Toyota telah mengutamakan fitur keselamatan terdepan seperti Vehicle Stability Control dan Hill Start Assist menjadi standar baru di semua model Toyota, terutama pada All New Avanza yang diperkuat dengan Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Fitur Brake Distribution (EBD) dan Brake Assist (BA).
