Komisi Penyuluhan Pertanian Provinsi (KPPP) Sulteng, Prof Made Antara, menyampaikan beberapa substansi pembahasan yang menjadi topik utama dalam pertemuan tersebut.
Yakni masalah visi dan prioritas pembangunan Sulteng tahun 2021-2026, daya saing komoditi pertanian, sistem penyuluhan pertanian dan tantanganya, peran KPP dan peningkatan kinerja.
Selain itu, Prof Made Antara juga menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mendorong peningkatan produktivitas maupun nilai tanaman pangan, perkebunan, perikanan, peternakan dan komoditi pertanian lainnya di wilayah Sulteng yang didukung dengan infrastruktur yang memadai.
“Sulteng merupakan salah satu daerah penyanggah pangan utama untuk ibukota nusantara (IKN). Olehnya itu hal tersebut diharapkan kepada seluruh penyuluh pertanian agar dapat meningkatkan profesional sumber daya manusia (SDM) yang dimiliki,” ujarnya. RED