FKUB Sulteng dan SMA GKST Sepakat Cegah Perundungan di Tingkat Pelajar

FKUB Sulteng
Ist

“Upaya pencegahan ini terus dimassifkan dengan melibatkan pihak sekolah,” sebutnya.

Ia mengemukakan perundungan di tingkat sekolah dapat terjadi disebabkan adanya anak yang merasa dominan atau memiliki harga diri/konsep diri yang rendah di sekolah.

Di samping itu, anak tersebut juga memiliki karakter agresif, bisa disebabkan karena pengalaman atau pola asuh keluarga yang kurang sesuai. Hal ini juga dipengaruhi minimnya pengawasan dan rendahnya kepedulian sekolah terhadap perilaku siswa-siswinya.

“Lingkungan sekolah yang mendukung tumbuh suburnya premanisme di sekolah. Misalnya geng/kelompok yang tidak terorga-nisir dan tidak mempunyai tujuan yang jelas, bisa menyebabkan terjadinya perundungan di sekolah,” katanya.

Sementara itu Kepala SMA GKST Immanuel Palu Rita Christi Luntungan menyambut baik kehadiran FKUB Sulteng di sekolah yang dipimpinnya.

“Kehadiran FKUB Sulteng menambah penguatan terhadap SMA GKST dalam pencegahan perundungan di tingkat pelajar berbasis sekolah,” sebutnya. RED

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News
Exit mobile version