Dikutip dari laman jatengprov.go.id, SMK Negeri Jawa Tengah kali pertama didirikan tahun 2014 silam yang terdiri dari tiga sekolah berkonsep full boarding. Kemudian 15 sekolah semi boarding yang tersebar di beberapa kabupaten/kota di Jawa Tengah.
Pimpinan Ponpes Sabiilillaah Ustaz Izun Nasrulloh pun mengapresiasi bantuan yang diberikan Santri Dukung Ganjar. Dengan total santri putra saat ini sekitar 35 orang, Izun berharap perbaikan ini dapat meningkatkan daya tarik masyarakat luas agar menyekolahkan anaknya di ponpes tersebut.
“Tentunya dengan adanya perbaikan-perbaikan fasilitas yang ada di pondok ini tentu targetnya adalah untuk menarik minat daripada masyarakat sekitar kota Palu atau di luar kota Palu,” kata Izun.
“Saya berterima kasih kepada relawan Ganjar dan Ganjar Pranowo. Semoga Allah membalas semua kebaikan dari Pak Ganjar dan saya bersyukur kepada Allah SWT,” pungkasnya. RED
