News  

TNI AL Palu Dapuk Desa Towale Sebagai Kampung Bahari Nusantara 2024

Kampung Bahari Nusantara
TNI AL Palu jadikan Desa Towale sebagai Kampung Bahari Nusantara 2024. / ReferensiA.id/Bimas

Dalam kesempatan tersebut, Kolonel Laut (P) Martinus juga memaparkan program KBN yang menjadi salah satu kebijakan unggulan TNI AL.

Kata dia, program ini dibangun berdasarkan lima klaster, yaitu klaster pertahanan, pendidikan, ekonomi, parawisata dan kesehatan.

“Program Kampung Bahari Nusantara ini memiliki tujuan besar untuk langsung menyentuh masyarakat. Misalnya pada klaster pendidikan, kami berfokus memberikan edukasi kepada masyarakat dengan membangun Rumah Pintar. Rumah Pintar ini menjadi sarana untuk mendorong minat belajar dan membaca dari semua lapisan masyarakat, baik anak-anak maupun orang dewasa,” jelasnya.

Dia juga mengajak seluruh elemen masyarakat di Donggala, khususnya di Kecamatan Banawa Tengah, Desa Towale untuk berkolaborasi dalam membangun daerah.

“Kita perlu bahu-membahu, berkolaborasi, dan bersinergi agar daerah ini dapat berkembang. Dengan dukungan dari pemerintah daerah dan seluruh pihak, kita bisa mencapai kesejahteraan masyarakat yang berkemajuan” tutup Kolonel Laut (P) Martinus Sir.

Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Donggala, Dudi Utomo Adi menyampaikan apresiasi atas ditunjuknya Desa Towale sebagai KBN. Hal ini, kata dia, merupakan langkah yang tepat.

Dudi Utomo Adi menegaskan, pemerintah akan berupaya mendukung program ini secara optimal. BIM

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News
Exit mobile version