UIN Datokarama Palu Dukung DMI Sulteng Kembangkan Kompetensi Pegawai Syara

Uin datokarama palu
Ketua DMI Sulteng Ahmad M Ali (kiri) dan Rektor UIN Datokarama Palu Prof Sagaf S Pettalongi. / Ist

“Pembinaan dan peningkatan kompetensi imam masjid dan pegawai syara, serta pengembangan fungsi masjid, dilakukan harus melibatkan multi pihak, baik pemerintah dan perguruan tinggi termasuk UIN Datokarama,” ucap Ahmad Ali.

Haji Matu sapaan akrab Ahmad M Ali mengemukakan DMI Sulteng membuka diri untuk berkolaborasi dengan multipihak, demi optimalisasi visi memakmurkan dan dimakmurkan masjid.

Ke depan, DMI Sulteng juga akan berupaya mengembangkan kompetensi imam masjid dan pegawai syara. DMI Sulteng akan menggandeng pondok pesantren sebagai tempat pembinaan kompetensi para imam dan pegawai syara.

“Sehingga para imam dan pegawai syara ke depan dengan kompetensi yang memadai, dapat mengembangkan fungsi masjid sebagai tempat edukasi,” ujar Ahmad Ali.

Berdasarkan data Kemenag Sulteng terdapat 3.789 masjid dan 1.309 musala se-Sulteng. Kemenag Sulteng juga menilai terdapat beberapa tantangan yang harus disikapi secara bersama, antara lain sepinya jamaah salat lima waktu di masjid, kompetensi imam yang perlu ditingkatkan, serta rendahnya insentif pegawai syara. RED

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News
Exit mobile version