Angka Stunting di Banawa Tengah Menurun 3 Tahun Terakhir

Stunting
Ist

ReferensiA.id- Upaya menekan angka stunting di Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah menunjukkan hasil positif. Berdasarkan data Puskesmas Delatope, prevalensi stunting di wilayah tersebut terus menurun dalam tiga tahun terakhir.

Pada 2022 angka stunting tercatat 24,5 persen, turun menjadi 22,1 persen pada 2023, dan kembali menurun menjadi 18,7 persen pada 2024.

Kepala Puskesmas Delatope, Ronawati, menyebut penurunan angka stunting pada 2023 – 2024 mencapai 3,4 persen.

“Alhamdulillah, setiap tahun terjadi penurunan. Ini berkat sinergi semua pihak di tingkat desa hingga kecamatan,” ujarnya pada Kamis, 2 Oktober 2025.

Lebih lanjut, strategi yang ditempuh meliputi kerja sama lintas sektor dalam kegiatan posyandu, peningkatan kapasitas kader melalui 25 kompetensi dasar, hingga pemberian makanan tambahan (PMT) untuk balita stunting dan ibu hamil dengan kondisi kekurangan energi kronis.

“Meski begitu, sejumlah tantangan masih dihadapi, mulai dari rendahnya kunjungan balita ke posyandu, penolakan sebagian orang tua terhadap imunisasi, hingga faktor sosial budaya seperti pernikahan dini.” tutupnya. ***

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News
Exit mobile version