ReferensiA.id- Penerima beasiswa Berani Cerdas bisa bergembira. Pasalnya, pencairan bantuan bagi pelajar di Sulawesi Tengah (Sulteng) itu akan dilakukan mulai Senin, 21 Juli 2025 hari ini.
Hal itu disampaikan Gubernur Sulteng Anwar Hafid melalui Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sulteng Yudiawati V Windarrusliana kepada awak media.
Mulai hari ini, sebanyak 500-san mahasiswa mendapatkan beasiswa program Berani Cerdas dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tengah.
Menurut Yudiawati, untuk program Berani Cerdas sebanyak 52.000-an yang sudah terverifikasi di Dukcapil. Sementara yang sudah mengunggah berkas calon pendaftar sebanyak 10.000-an.
“Sedangkan yang dinyatakan sah berkasnya 6.700-an dan yang sudah diproses pembayaran Senin besok (hari ini) Insyaaallah 500-an mahasiswa,” jelas Yudiawati pada Minggu, 20 Juli 2025 malam.
Disinggung soal keterlambatan pembayaran beasiswa 500-san mahasiswa itu, Yudiawati menjelaskan karena masih ada verifikasi ulang dari Biro Kesra untuk memastikan yang diusulkan benar-benar tidak ada masalah lagi untuk dibayarkannya.
“Insyaallah kami akan kirimkan setiap hari nama-nama yang berhak menerima beasiswa,” jelas Yudiawati.
Adapun total anggaran yang disiapkan Pemprov Sulteng untuk program Berani Cerdas dalam bentuk beasiswa bagi mahasiswa, kata dia, sebesar Rp150 miliar.
“Saya tidak hapal karena bukan di kami tapi di Biro Kesra anggarannya. Kecuali dana BOSDA, Prakerin dan beasiswa anak SMA, SNK, SLB, Sekolah swasta dengan kami sesuai kewenangan,” ungkap Yudiawati.
Sementara Kepala Biro Kesejahteraan (Kesra) Pemprov Sulteng Awaludin, yang dikonfirmasi soal besaran anggara beasiswa untuk 500-san mahasiswa yang akan dibayarkan belum memberikan jawaban rinci.
“Iya, besok (hari ini) baru bisa diinfokan, supaya tidak salah,” kata Awaludin. ***
