News  

PT Vale Tegaskan Komitmen Inovasi dan Kolaborasi untuk Ekonomi Hijau Indonesia

PT Vale Indonesia
Ist

ReferensiA.id- Sebagai perusahaan pertambangan, PT Vale Indonesia (PT Vale) tidak hanya sekadar mengeruk sumber daya alam, tapi juga punya tujuan mulia, meningkatkan kualitas hidup dan membangun masa depan yang lebih baik.

Plt CEO PT Vale Indonesia, Bernardus Irmanto bilang, PT Vale percaya bahwa pertambangan harus menjadi kekuatan yang membawa kebaikan, bukan sekadar eksploitasi sumber daya.

Pernyataan itu dibuktikan dengan berbagai penerapan cara baik dalam operasional perusahaan pertambangan ini.

Baca Juga:  PT Vale Tegaskan Komitmen Transparansi dan Kolaborasi, Sosialisasi Bersama Warga Timampu

Terbukti, penerapan pertambangan yang baik oleh PT Vale pun telah mendaptkan berbagai apresiasi dan penghargaan.

Yang terbaru, PT Vale melalui Indonesia Growth Project (IGP) Morowali, kembali menegaskan komitmennya dalam menciptakan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan dengan berhasil memboyong dua penghargaan pada event TOP CSR Awards 2025.

Kedua penghargaan itu yakni TOP CSR Awards 2025 #Star 4, dan TOP Leader on CSR Commitment 2025. Penganugrahan digelar di Hotel Raffles Jakarta Selatan pada Rabu, 11 Juni 2025.

Baca Juga:  Automasi Cerdas PT Vale Menangkan Gold Achievement OPEXCON 2025

TOP CSR Awards 2025 #Star 4 diberikan sebagai bentuk pengakuan atas sistem, kebijakan, serta implementasi CSR yang sangat baik dan terbukti mendukung strategi pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.

Plt CEO PT Vale Indonesia, Bernardus Irmanto punmenegaskan bahwa seluruh inisiatif keberlanjutan berakar pada komitmen yang tulus dan niat baik perusahaan untuk menciptakan manfaat jangka panjang bagi Indonesia.

Baca Juga:  PT Vale Salurkan Bantuan Sembako hingga Obat-obatan ke Korban Banjir di Sulsel

“Niat tulus kami adalah menjalankan penambangan yang bertanggung jawab dan berkelanjutan, yang tidak hanya menjaga lingkungan, tetapi juga secara nyata meningkatkan taraf hidup karyawan dan masyarakat di sekitar wilayah operasional,” ungkap Bernardus dalam keterangannya Kepada ReferensiA.id pada Kamis, 12 Juni 2025.

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *