ReferensiA.id- PT Citra Palu Minerals (PT CPM) menyalurkan bantuan logistik, peralatan darurat dan obat-obatan bagi masyarakat terdampak bencana banjir dan longsor di Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng).
Supervisor PPM/CSR PT CPM Zulkifli Salingkat mengatakan, bantuan tersebut telah disalurkan dengan fokus di Desa Wani, Desa Labuan Kungguma khususnya di Dusun Sisere, serta Desa Labuan Toposo, yang menjadi wilayah terdampak paling parah.
“Untuk Desa Wani dan Desa Labuan Kungguma, bantuan diserahkan di Kantor Camat Tanantovea sebagai posko induk dan diterima langsung oleh Camat Tanantovea, Ketua DPRD Donggala, serta Kepala Pelaksana Posko BPBD,” kata Zulkifli di Palu, Selasa 13 Januari 2025.
Ia menjelaskan, PT CPM terus melakukan pembaruan data pascabencana serta pendataan kebutuhan mendesak masyarakat di wilayah terdampak.
Sementara itu, bantuan untuk Dusun Sisere diserahkan langsung kepada keluarga terdampak yang disaksikan langsung Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Sulawesi Tengah Asbudianto, Kepala Desa, serta Kepala Dusun Sisere.
“Kami memastikan bantuan tepat sasaran dan diterima langsung oleh warga yang terdampak,” ujarnya.
Kepala BPBD Sulawesi Tengah Asbudianto mengatakan masih terdapat beberapa titik longsor di Desa Labuan Toposo yang belum dapat dibuka sehingga diperlukan pengerahan alat berat.
“Dengan adanya bantuan dari PT CPM, ini sangat membantu masyarakat yang terdampak bencana,” kata Asbudianto.
Sementara Kepala Desa Labuan Toposo Liswanto, menyampaikan apresiasi atas bantuan yang diberikan PT CPM karena sangat bermanfaat bagi warga yang terdampak banjir dan longsor. Ia menyebutkan jumlah warga di Dusun Sisere mencapai 198 kepala keluarga atau sekitar 610 jiwa.
“Saat ini masih terdapat lima titik longsor yang belum bisa dibersihkan, ada rumah warga yang tertimbun longsor serta kendaraan yang hanyut,” katanya.



















