ReferensiA.id- Anggota DPRD Kota Palu Dapil III, Andris S.Sos melaksanakan reses atau penyerapan aspirasi masyarakat di Kelurahan Dudyu, Jalan Gawalise, Palu Selatan, Senin 28 Oktober 2024 malam.
Kunjungan anggota legislatif terpilih di Kelurahan Duyu guna menemui masyarakat dalam rangka menghimpun aspirasi dan keresahan masyarakat sebagai bagian dari tugas kunjungan kerja lapangan anggota DPRD di luar kegiatan masa sidang parlemen.
Reses perdana DPRD Kota Palu periode 2024-2029 dihadiri OPD terkait, ketua RT dan RW, tokoh pemuda dan masyarakat kelurahan Duyu yang antusias untuk mendengarkan paparan dan solusi yang diberikan anggota dewan dari partai PKB tersebut.

Dalam kesempatan itu, perwakilan masyarakat meminta pemerintah Kota Palu melakukan peningkatan infrastruktur prioritas yang menjadi kebutuhan masyarakat sekitar, di antaranya; pelindungan hutan sagu, saluran air, kantor lurah, dan beberapa titik drainase.
Politisi PKB itu dengan seksama mendengar dan mencatat keresahan dari sejumlah perwakilan warga.
Mengamini asprasi tersebut, Andris mengatakan, bahwa ia akan membawa aspirasi yang disampaikan masyarakat dalam rapat paripurna bersama OPD terkait di DPRD, agar menjadi perhatian dari pemerintah.
“Tentunya kita akan mengawal dan meninjau sebagai tugas dan fungsi kita sebagai anggota DPRD pasti kita bertanggung jawab dalam hal pengawasan,” jelasnya kepada ReferensiA.id.
Andris mengajak masyarakat agar jangan ragu menyampaikan keresahannya. Dia akan memberikan pelayanan penyerapan aspirasi bisa datang langsung atau menghubunginya.
Ia berharap apa yang sudah diamanahkan sebelumnya dan sekarang bisa terealisasi secara maksimal dan bisa dirasakan warga hasilnya.
“Jika aspirasi masyarakat yang diamanahkan belum terealisasikan dari eksekutif maka saya upayakan kejar itu,” tegas Andris. BIM



















