News  

Operasi Lilin Tinombala 2024 Libatkan Ribuan Personel, 2.348 Gereja Dijaga

IMG 20241219 WA0010
Rapat Koordinasi Lintas Sektoral kesiapan dalam pelaksanaan Operasi Lilin Tinombala 2024 atau pengamanan jelang hari raya Natal dan Tahun Baru (Nataru) berlangsung di Kantor Gubernur, Jl. Jenderal Ahmad Yani, Kamis 19 Desember 2024/ReferensiA.id

Pada malam pergantian tahun, Polda meminta seluruh pihak meningkatkan pengawasan di lokasi keramaian, mengatur lalu lintas secara humanis, serta mencegah peredaran petasan.

Selain itu, patroli di objek vital, pusat ekonomi, dan pemukiman juga menjadi prioritas untuk mencegah kejahatan konvensional.

Terkait potensi bencana, Kapolda menginstruksikan kesiapan tim tanggap darurat di lokasi rawan longsor, pelabuhan, dan tempat wisata. Koordinasi dengan BMKG juga akan ditingkatkan untuk menyosialisasikan informasi cuaca kepada masyarakat.

Baca Juga:  Polresta Palu Siap Tindak Tegas Penjual Petasan yang Langgar Aturan

Kapolda juga menekankan pentingnya monitoring ketersediaan bahan pokok dan BBM selama libur panjang.

“Pastikan tidak ada penimbunan, dan jika diperlukan, lakukan penegakan hukum secara prosedural tanpa mengganggu distribusi,” katanya.

Guna mendukung kelancaran operasi, Kapolda mendorong pemanfaatan teknologi melalui coment center yang terintegrasi dengan CCTV di lapangan. BIM

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *