Ia pun menyarankan agar aktivitas PT GNI dihentikan sementara hingga suasana di kawasan perusahaan industri nikel itu kembali kondusif.
“Sekadar saran, sebaiknya aktivitas perusahaan dihentikan dulu sampai suasana kondusuif. Ini untuk meredam konflik dan menghindari adanya korban jatuh,” kata dia.
Sofyan juga menegaskan agar aparat keamana bersikap netral dalam mengamankan kerusuhan yang terjadi di PT GNI.
“Saya percaya Polres Morowali Utara sudah meraih zona hijau pelayanan. Kedua belah pihak bisa dimediasi kepolisian. Sementara itu PT GNI mulai berbenah menjalankan seluruh tuntutan pekerja dan memperbaiki soal K3 yang disarankan DPR RI,” jelas Sofyan. RED



















