Toyota Raih Dua Penghargaan Top Innovation Choice Award 2021

toyota
PT Toyota Astra Motor (TAM) berhasil raih dua penghargaan Top Innovation Choice Award 2021. / ist

Melalui inisiatif ini TAM berharap, teknologi kendaraan elektrifikasi semakin populer di tengah masyarakat dan sekaligus mendukung program Pemerintah dalam percepatan pembangunan industri kendaraan elektrifikasi.

Sebagai  market leader kendaraan elektrifikasi di Indonesia, TAM selalu berupaya berkontribusi dalam pengembangan ekosistem mobil elektrifikasi nasional.

Terakhir TAM ikut berpartisipasi pada Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 yang berlangsung baru-baru ini yang diselenggarakan oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Baca Juga:  Beli Mobil Berhadiah Motor Listrik di Toyota Spectacular Package Kalla Toyota

Sementara itu, program Toyota Live Showroom adalah bentuk komitmen TAM untuk selalu melakukan inovasi dalam menghadirkan total mobility solution kepada pelanggan sejalan dengan perkembangan era digital saat ini.

Toyota Live Showroom merupakan salah satu channel yang digunakan Toyota untuk dapat semakin dekat dengan pelanggan.

Melalui Toyota Live Showroom, secara online pelanggan dapat bertanya, meminta masukan, mendapatkan informasi, maupun mengeksplorasi mobil-mobil Toyota yang diinginkan seolah-olah sedang berada langsung di dealer.

Baca Juga:  Kalla Toyota Sudah Capai 1.975 SPK Lewat Gebyar Toyota Desember 2021

Pelanggan dapat mengeksplorasi dan mencari tahu model mobil Toyota yang diinginkan dan bisa mengecek sendiri foto-foto 360 derajat dari eksterior, interior, features, dan videonya.

Selain itu, pelanggan dapat berinteraksi dan bertanya kepada Toyota Advisor di dealer Toyota yang sudah menyediakan layanan Live Showroom ini. Pelanggan dapat bertanya seputar produk yang diinginkan, maupun informasi cara pembelian kendaraan. red

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *