ReferensiA.id- Dalam rangka semangat menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palu menggelar kegiatan Employee Volunteering bertajuk “Go Green” melalui aksi bersih-bersih Pantai Talise Palu, Jumat 31 Oktober 2025.
Kegiatan ini melibatkan seluruh pegawai BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palu yang secara sukarela turun langsung membersihkan area pesisir pantai dari tumpukan sampah plastik, botol bekas, hingga limbah rumah tangga.
Sejak sore, suasana kebersamaan terlihat hangat saat para peserta saling berkoordinasi membersihkan area yang menjadi ikon wisata Kota Palu tersebut.
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palu, Luky Julianto, mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen lembaganya dalam mendukung program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) serta gerakan peduli lingkungan hidup.
“Melalui kegiatan Go Green ini, kami ingin mengajak seluruh pegawai dan masyarakat Kota Palu untuk bersama-sama menjaga kebersihan Pantai Talise. Lingkungan yang bersih bukan hanya indah dipandang, tetapi juga menjadi warisan penting bagi generasi mendatang,” ujar Luky.
Selain membersihkan pantai, para pegawai juga memberikan edukasi ringan kepada pengunjung mengenai pentingnya membuang sampah pada tempatnya dan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai.
Kegiatan kemudian ditutup dengan doa bersama dan sesi foto simbolik, sebagai penegasan komitmen BPJS Ketenagakerjaan untuk terus menumbuhkan budaya peduli lingkungan di tempat kerja maupun kehidupan sehari-hari.
Melalui kegiatan Go Green ini, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palu berharap dapat menularkan semangat menjaga bumi kepada masyarakat luas, sejalan dengan nilai-nilai perusahaan: Integritas, Kepedulian, dan Antusiasme. ***



















