Puluhan Siswa di Morowali Ikut Kelas Motivasi PT Vale

Kelas Motivasi
Puluhan siswa mengikuti kelas motivasi yang digelar oleh PT Vale Indonesia. / ist

“Kualitas SDM di daerah kami boleh dibilang masih perlu banyak pembenahan. Karena itu, kami mengapresiasi dukungan dan partisipasi PT Vale dalam kegiatan seperti Kelas Motivasi ini, yang dapat menginspirasi generasi muda untuk mengasah potensinya,” ujar Nulfa’i.

Selain Kelas Motivasi, PT Vale juga mendukung pelaksanaan Dialog Kepemudaan yang diadakan oleh KT Mateantina pada hari yang sama. Kegiatan tersebut bekerja sama dengan Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa (IPPM) Bungku Timur di Kota Palu, yang mengetengahkan tema “Peran Pemuda dan Pelajar dalam Pembangunan Desa” dan diikuti sekitar 30 orang.

Dua pemuda Desa Kolono yang menempuh pendidikan tinggi berperan sebagai narasumber, yakni Abdul Kasim, akademisi di Universitas Tadulako dan Aksan, mahasiswa S2 di Universitas Gadjah Mada.

Ketua KT Mateantina, Mohammad Khalil mengungkapkan, dua kegiatan yang baru perdana digelar di desanya tersebut dapat memotivasi generasi muda di Desa Kolono untuk berperan aktif dalam membangun daerah.

Baca Juga:  PT Vale Latih Masyarakat Manfaatkan Tanaman Obat

“Terima Kasih atas dukungan PT Vale terhadap pelaksanaan Kelas Motivasi dan Dialog Kepemudaan. Semoga kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin kami yang berlangsung setiap tahun, sehingga dapat membantu pemerintah daerah untuk meningkatkan kualitas SDM di kalangan pelajar dan mahasiswa,” ujar Khalil. RED

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *