News  

Gempa Guncang Jember, Belasan Rumah Rusak

Gempa guncang Jember
Kondisi rumah warga setelah gempa 5,1 M guncang Jember, Kamis 16 Desember 2021. / BPBD Jember via BNPB

ReferensiA.id – Belasan rumah dilaporkan rusak akibat gempa berkekuatan Magnitudo (M) 5,1 yang guncang wilayah Jember, Jawa Timur pada Kamis 16 Desember 2021 pukul 06.01 WIB.

Guncangan gempa dirasakan kuat di wilayah Kabupaten Jember dan Kabupaten Lumajang. Sementara di Kabupaten Probolinggo guncangan gempa dirasakan lemah.

Plt. Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengungkapkan, Pusat Pengendali Operasi (Pusdalops) BNPB telah menerima laporan sementara kerusakan akibat gempa ini yakni satu unit rumah rusak berat.

Selain itu, empat unit rumah rusak sedang, enam unit rumah rusak ringan serta satu pondok pesantren rusak ringan.

Dilaporkan juga terdapat 11 Kepala Keluarga (KK) terdampak dan masih dalam pendataan tim kaji cepat.

Baca Juga:  Ini Peta Siaga dan Waspada Dampak Hujan Lebat di Sulteng 6-7 September 2022

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat pusat gempa berada di laut, tepatnya 42 km barat daya Jember. Semengara kedalamannya, e esa0- 10 km. Gempa yang guncang wilayah Jember ini tidak berpotensi tsunami.

Berdasarkan laporan di lapangan, meski masyarakat sempat panik kondisi saat ini telah kembali kondusif.

Meski demikian BPBD masih melakukan monitoring dan siap siaga jika terjadi gempa susulan. red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *