ReferensiA.id- PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) mencatat laba sebesar 82,8 juta dolar pada triwulan kedua tahun ini. Angka itu 22 persen lebih tinggi dibandingkan dengan laba yang dicatat pada triwulan sebelumnya.
PT Vale (IDX Ticker: INCO) dan entitas anak perusahaannya (bersama-sama/grup) hari ini mengumumkan pencapaian kinerja keuangan yang tidak diaudit untuk triwulan kedua 2022.
“Laba kami tetap positif dalam siklus komoditas yang sulit ini karena kami fokus pada upaya kami untuk meningkatkan efisiensi dan mengurangi biaya. Selain itu, Perseroan telah diuntungkan oleh kondisi harga nikel yang baik pada triwulan ini,” kata CEO dan Presiden Direktur Perseroan Febriany Eddy dalam keterangannya, Kamis 28 Juli 2022.
Menurutnya, volume produksi PT Vale pada semester pertama tahun ini 13 persen lebih rendah bila dibandingkan dengan produksi pada semester pertama 2021.
Hal itu disebabkan adanya pelaksanaan proyek pembangunan kembali Tanur 4 milik perseroan.
Pekerjaan pembangunan kembali itu sendiri telah selesai dilakukan dan tanur mulai beroperasi sejak 18 Juni 2022.
Sementara itu, grup perseroan merealisasikan harga jual rata-rata sebesar 40 persen lebih tinggi, yang menghasilkan pendapatan 40 persen lebih tinggi pada triwulan kedua dibandingkan triwulan sebelumnya.
Beban pokok pendapatan grup meningkat dari 142,3 juta dolar pada triwulan pertama 2022 menjadi 213,9 juta dolar pada triwulan kedua. Hal itu terutama didorong oleh harga komoditas dan royalti yang lebih tinggi. RED