OJK Sulteng Tingkatkan Literasi Keuangan IRT dan Pelaku UMKM di Donggala

Pelaku UMKM di Donggala
OJK Sulteng menggelar kegiatan edukasi keuangan kepada ibu rumah tangga dan pelaku UMKM di Kabupaten Donggala. / Ist

ReferensiA.id- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar kegiatan edukasi keuangan kepada pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dan ibu rumah tangga (IRT) di Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah.

Upaya peningkatan literasi keuangan kepada IRT dan pelaku UMKM di Donggala itu digelar pada Selasa, 21 Juni 2022 kemarin.

Dalam sambutannya Asisten Administrasi dan Kepegawaian Kabupaten Donggala DB Lubis menyatakan, dengan adanya kegiatan itu diharapkan pelaku UMKM dan ibu rumah tangga mendapatkan pemahaman terkait produk dan layanan keuangan yang sesuai dengan kebutuhannya.

Baca Juga:  Pemkab Tojo Unauna dan OJK Sulteng Bahas Pembentukan TPAKD

“Kami menyadari pelaku UMKM memiliki peranan yang cukup besar terhadap perekonomian di Indonesia. Salah satu cara yang dapat dilakukan yaitu dengan memperkaya pengetahuan keuangan sehingga dapat meningkatkan kinerja usaha dan peningkatan usaha bagi pelaku UMKM. Selain itu ibu rumah tangga memiliki peran yang sangat penting dalam pengelolaan keuangan maupun pengambilan keputusan pemanfaatan keuangan,” ujar DB Lubis dalam keterangannya yang dikutip, Rabu 22 Juni 2022.

Baca Juga:  OJK Sulteng Catat Sudah 245 Ribu UMKM Dapat Pinjaman Hingga Mei 2023

Ia pun menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada OJK Sulteng yang telah menggelar kegiatan literasi keuangan syariah.

“Semoga masyarakat dapat memperoleh pengetahuan terhadap produk jasa keuangan syariah dan dapat menggunakan produk keuangan yang sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, kami berharap meningkatnya keterlibatan masyarakat terhadap lembaga keuangan formal dapat meningkatkan kesejahteraan,” ujarnya.

Baca Juga:  Warga Sulteng Lebih Paham Soal Industri Keuangan Dibanding Rerata Nasional

Kegiatan itu sendiri diikuti oleh 60 peserta, baik pelaku UMKM maupun ibu rumah tangga. RED

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *