OJK Sulteng Tingkatkan Pemahaman Keuangan Syariah Masyarakat Sigi

Ojk sulteng
Kepala OJK Sulteng Gamal Abdul Kahar (kedua dari kiri) saat menghadiri kegiatan literasi keuangan syariah di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Rabu 20 April 2022. / Ist

ReferensiA.id- OJK Sulteng menggelar literasi keuangan syariah di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng). Kegiatan itu dalam rangka program Gebyar Ramadhan Nusantara 1443 H yang dilaksanakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) secara nasional.

Kepala OJK Perwakilan Sulawesi Tengah Gamal Abdul Kahar mengatakan, dengan adanya kegiatan itu diharapkan masyarakat mendapatkan pemahaman terkait produk dan layanan keuangan syariah yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Besar harapan kami agar kegiatan edukasi keuangan ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat luas sehingga akses masyarakat terhadap produk serta layanan keuangan syariah terus meningkat,” ujar Gamal, Rabu 20 April 2022.

Selain itu, keberadaan industri perbankan syariah, kata dia, dapat memberikan pilihan instrumen dan bentuk layanan perbankan, serta merupakan perwujudan dari keinginan sekaligus kebutuhan masyarakat akan sebuah sistem perbankan alternatif yang mampu menyediakan produk dan jasa sesuai prinsip-prinsip syariah.

Pada kesempatan yang sama, Sekertaris Daerah Sigi Muh Basir mengapresiasi OJK Sulteng yang telah menggelar kegiatan literasi keuangan syariah terhadap masyarkat di Sigi.

“Semoga masyarakat dapat memperoleh pengetahuan terhadap produk jasa keuangan syariah dan dapat menggunakan produk keuangan yang sesuai dengan kebutuhan,” ujarnya.

OJK Sulteng menggelar kegiatan edukasi keuangan syariah itu dalam rangka Gebyar Ramadhan Nusantara 1443 H, bertempat di Ruang Rapat Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Sigi pada Rabu, 20 April 2022.

Kegiatan ini merupakan penutupan rangkaian Gebyar Safari Ramadhan 1443 H yang diselenggarakan secara serentak oleh kantor pusat, kantor regional dan kantor OJK di seluruh Indonesia.

Selain dihadiri oleh Kepala OJK Provinsi Sulawesi Tengah dan Sekertaris Daerah Sigi, hadir pula Sekertaris Dinas Koperasi dan UMKM Sigi Kaharuddin, Pimpinan Bank Syariah Indonesia Area Palu Wawan Purwantoro dan 50 orang peserta perwakilan UMKM di Kabupaten Sigi.

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google NewsIklan Bawaslu Morowali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *