Pahlawan Nasional Tombolotutu Berdarah Kaili, Bugis dan Mandar

FOTO 1
Tombolotutu

TULISAN ini ditayangkan jelang penganugerahan Tombolotutu sebagai pahlawan nasional oleh Presiden Joko Widodo. Dijadwalkan momentum penting itu dilaksanakan Rabu 10 November 2021, tepat pada peringatan Hari Pahlawan.

Tulisan ini disarikan dari beberapa bagian penting dalam buku “Bara Perlawanan di Teluk Tomini, Perjuangan Melawan Belanda”. Buku yang patut diapresiasi karena karya ilmiah itu disebut-sebut sebagai salah satu pertimbangan ditetapkannya Tombolotutu sebagai pahlawan nasional.

Buku setebal xx+256 halaman yang terbit tahun 2017 itu ditulis oleh Lukman Nadjamuddin dan kawan-kawan. Diterbitkan oleh Penerbit Ombak. Berikut ReferensiA.id menyajikannya dalam bentuk tulisan berseri.

Pahlawan nasional Tombolotutu sering disebut dengan nama Poidara atau Poidarawati. Beliau berdarah Kaili dari garis keturunan ibunya. Kaili yang dimaksudkan adalah suku bangsa yang mendiami sebagian besar Provinsi Sulawesi Tengah.

Lukman Nadjamuddin, dkk dalam karya bukunya memberi catatan bahwa dari garis keturunan ayah, diduga Tombolotutu berdarah Bugis. Menurutnya, beberapa arsip namanya disebut sebagai Daeng Tombolotutu, sebutan yang menyiratkan identifikasi dengan etnis Sulawesi Selatan.

Selain Kaili dan Bugis, menurutnya beberapa sumber lisan menyebutkan bahwa Tombolotutu juga memiliki garis keturunan bangsawan Mandar dari Pamboang. Pamboang sekarang adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Mejene, Provinsi Sulawesi Barat sekarang. Namun, dalam  buku tersebut tidak ditemukan data tentang tahun kelahiran Tombolotutu.

Tombolotutu menikah dengan Pua Pika, putri Magau Sapewali penguasa di Toribulu, wilayah yang kini termasuk Kabupaten Parigi Moutong. Dari perkawinan itu, Tombolotutu dianugerahi anak bernama Kuti Tombolotutu yang lahir di kampung Bou, Sojol pada tahun 1901. Sojol sekarang adalah daerah salah salah satu kecamatan di Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah. Baca selengkapnya di halam berikut. 

Dapatkan Update Berita Terbaru di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *